Rabu, 01 Maret 2023

Danlantamal XIV Terima Kunjungan Kepala Kantor Wilayah DJP Papua Barat & Maluku



TNI AL Sorong. Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) XIV Sorong Laksma TNI Deny Prasetyo menerima kunjungan Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Papua, Papua Barat, dan Maluku
Heri Kuswanto, S.E., Ak., M.Si., beserta rombongan di Mako Lantamal XIV Sorong, Selasa (02/3/2023).

Tujuan dari kunjungan Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Papua, Papua Barat, dan Maluku tersebut adalah untuk mensosialisasikan Penyampaian SPT Tahunan dan Pemadanan NIK menjadi NPWP, serta pembukaan Pos Layanan SPT Tahunan dan Pemadanan NIK menjadi NPWP.

Selain dari pada itu kunjungan tersebut merupakan bagian dari kegiatan Pekan Panutan Pelaporan SPT tahunan Pajak Penghasilan untuk Tokoh Pimpinan dan Tokoh Masyarakat.

Dalam sambutannya Komandan Lantamal XIV Sorong Laksma TNI Deny Prasetyo menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Papua, Papua Barat, dan Maluku
beserta rombongan. Dan berharap dengan adanya kunjungan tersebut akan meningkatkan kerjasama, kemitraan dan sinergi yang baik antara Lantamal XIV Sorong dan Dirjen Perpajakan. “Dengan silaturahmi ini tentunya akan meningkatkan kerjasama, kemitraan dan sinergitas yang kuat,” tuturnya.

Kunjungan diakhiri dengan serah terima cinderamata dan foto bersama dengan Pejabat Utama Lantamal XIV. Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Bagian Umum Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Papua, Papua Barat, dan Maluku
Panca Kurniawan, S.E., M.M., M.Ed., Kepala Kantor Pelayanan Pajak Pratama Sorong Bambang Setiawan, S.E., M.M., Kepala Subbagian Umum dan Kepatuhan Internal Abdul Hijrah, S.E., M.H., M.Ak., Kepala Seksi Pengawasan V Imron Rosyadi, S.E., M.M., dan Kepala Seksi Pelayanan
Reza Raditya, S.S.T., M.M

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Wujud Tegakkan Hukum Di Laut, Lantamal XIV Gagalkan Penyeludupan Kendaraan Ilegal Di Provinsi Papua Barat

TNI AL, Sorong - Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lanal) Fak-fak telah menggagalkan percobaan penyelundupan kendaraan bermotor ilegal di P...